Raffi Ahmad Tanggung Biaya Perawatan Fahmi Bo di Rumah Sakit

Photo of author

By AdminTekno

Ringkasan Berita:

  • Fahmi Bo mengaku kondisinya berangsur membaik usai Raffi Ahmad menyarankannya untuk dibawa ke rumah sakit.
  • Kini aktor sekaligus komedian itu masih menjalani perawatan intensif di RS akibat komplikasi diabetes, pengapuran dan pengeroposan tulang, serta asam urat.
  • Seluruh biaya perawatan, mulai dari operasi hingga rawat inap di ruang VIP, dicover sepenuhnya oleh Raffi Ahmad.

 

Kita Tekno JAKARTA – Aktor sekaligus komedian Fahmi Bo saat ini masih menjalani perawatan intensif di RS Mayapada Hospital, Lebak Bulus akibat komplikasi diabetes, pengapuran dan pengeroposan tulang, serta asam urat.

Belum lama ini Fahmi Bo usai menjalani operasi pengangkatan empedu dan kantung empedu.

Kabar baiknya, biaya rumah sakit Fahmi Bo ditanggung sepenuhnya oleh Raffi Ahmad.

“Ya keadaannya sekarang masih dirawat di RS Mayapada Hospital Lebak Bulus. Baru selesai operasi empedu dan kantung empedu sudah diangkat. Alhamdulillah udah lumayan sehat dibanding kemarin-kemarin sebelum dibawa ke rumah sakit sama Raffi Ahmad,” ujar Fahmi Bo saat dihubungi awak media, Sabtu (8/11/2025).

Fahmi Bo mengaku kondisinya berangsur membaik usai Raffi Ahmad menyarankannya untuk dibawa ke rumah sakit.

Sejauh ini, Fahmi Bo belum tahu pasti kapan dirinya akan diperbolehkan pulang. 

Ia masih menunggu keputusan dokter dan juga Raffi Ahmad yang menanggung penuh biaya perawatannya.

“Saya belum tahu pasti, tergantung dokternya di sini dan Aa Raffi-nya juga. Jadi saya belum tahu apa-apa, saya ikutin aja apa yang ada,” katanya.

Lebih lanjut, Fahmi Bo membenarkan seluruh biaya perawatan, mulai dari operasi hingga rawat inap di ruang VIP, dicover sepenuhnya oleh Raffi Ahmad.

Sejauh ini ia sudah menjalani perawatan hampir dua minggu di rumah sakit.

“Iya untuk biaya rumah sakit dicover semua sama Aa Raffi Ahmad, cuma jumlahnya saya enggak tahu. Pokoknya kira-kira aja ya, operasi dan rawat inap di ruang VIP. Bisa dibayangkan lah,” ungkapnya.

Meski tidak tahu nominalnya, Fahmi menilai sikap Raffi sebagai bentuk kepedulian terhadap dirinya.

“Saya kalau jumlahnya enggak tahu dan enggak etis kalau harus tahu ya,” lanjutnya.

Raffi Ahmad diketahui sudah tiga kali menjenguk Fahmi selama dua minggu ia dirawat. 

“Pesannya Raffi waktu pertama kali datang bilang saya harus semangat, harus dibawa ke rumah sakit, harus punya semangat sembuh. Itu pesannya,” tutur Fahmi.

Leave a Comment