Ini 9 Terbaik Aplikasi Belajar Bahasa Jerman

Silmi Asyifa

Aplikasi Belajar Bahasa Jerman

KitaTekno.com – Jerman merupakan salah satu negara yang banyak diminati untuk melanjutkan studi baik sarjana maupun magister. Jerman juga merupakan negara dengan fasilitas akademik yang baik dan menyediakan banyak beasiswa bagi pelajar asing yang ingin belajar di jerman.

Selain unggul di bidang akademik, jerman juga memiliki keindahan alam yang menarik sehingga banyak sekali wisatawan mancanegara yang ingin mengunjungi negara ini. Jika anda ingin mengunjungi negara jerman baik untuk belajar maupun berkunjung, anda perlu memahami bahasa jerman.

Kini, untuk mempelajari bahasa jerman, anda tidak perlu repot repot untuk mencari tempat bimbel ataupun kursus yang menyediakan belajar bahasa jerman. Anda hanya perlu smart phone dan kuota kemudian mengunduh aplikasi belajar bahasa jerman.

Berikut 9 Terbaik Aplikasi Belajar Bahasa Jerman

Kali ini, kitatekno akan merangkum 9 aplikasi terbaik untuk belajar bahasa jerman secara gratis. Simak penjelasannya dibawah ini.

  1. Learn Language with Memrise

Aplikasi Learn Language with Memrise memberikan anda kesempatan untuk belajar bahasa jerman dengan orang yang ahli dan menguasai bahasa jerman. Meskipun akan ada sensasi yang berbeda antara belajar online dengan offline, namun anda akan merasakan peningkatan yang signifikan pada kemampuan bahasa jerman anda.

Aplikasi Belajar Bahasa Jerman

Pada aplikasi ini terdapat sebanyak 30.000 video yang berasal dari penutur Jerman asli. sehingga Anda dapat langsung belajar bagaimana cara pelafalan dan logat dari bahasa Jerman. Melalui aplikasi ini Anda akan lebih cepat dalam menguasai bahasa Jerman. Peningkatan tidak hanya dalam penguasaan kosa kata saja akan tetapi Anda langsung bisa menguasai bahasa jerman secara komprehensif, dari mulai membaca, menulis, mendengar dan berbicara.

Aplikasi ini dapat anda unduh secara gratis di Google Play Store maupun Apple Store.

  1. Learn Jerman By Mindsnacks

Aplikasi Learn Jerman by Mindsnack merupakan aplikasi yang menyajikan pembelajaran dalam bentuk game. Sangat menyenangkan bukan? Anda akan merasakan sensasi untuk belajar bahasa jerman dengan menyenangkan dan mengasyikan.

Aplikasi Belajar Bahasa Jerman

Aplikasi Mindsnack tidak hanya menyajikan pembelajaran bahasa jerman saja, namun terdapat juga bahasa lainnya seperi Portugis, Italia, Spanyol, Prancis, Jepang dan sebagainya. Anda dapat mempelajari bahasa lainnya sekaligus dalam aplikasi ini.

Pembelajaran yang di arahkan seperti bermain game membuat anda lebih interaktif dalam pembelajaran. Anda akan diajarkan tata bahasa Jerman mulai dari grammar, kosa kata dan lain sebagainya.

Aplikasi ini dapat anda unduh secara gratis di Google Play Store maupun Apple Store.

  1. Rosetta Stone Aplikasi Belajar Bahasa Jerman

Selanjutnya adalah aplikasi Rosetta Stone. Aplikasi ini dapat dikatakan sebagai aplikasi yang paling lengkap jika dibandingkan dengan aplikasi belajar bahasa lainnya. Pada aplikasi ini anda akan mempelajari empat komponen dalam berbahasa diantaranya adalah mendengarkan, membaca, menulis dan berbicara. Anda akan diajarkan bagaimana cara khusus dalam melafalkan bahasa jerman.

Materi yang dipelajari dalam Rosetta Stone juga merupakan percakapan yang sering digunakan dalam kegiatan sehari hari. Sehingga aplikasi ini sangat aplikatif bagi anda yang ingin pergi ke negeri jerman utnuk traveling ataupun belajar.

Aplikasi ini dapat anda unduh secara gratis disitus resmi Rosetta Stone, Google Play Store maupun Apple Store.

  1. Busuu – Aplikasi Untuk Belajar Bahasa Jerman Gratis

Berikutnya adalah aplikasi Busuu. Sesuai dengan namanya, aplikasi ini dapat anda gunakan secara gratis tanpa biaya berlangganan. Anda bisa mempelajarinya kapanpun dan dimanapun secara gratis.

Kelebihan dari aplikasi ini menjelaskan bagaimana cara pengucapan atau pelafalan yang baik dan benar dari kosakata yang dimaksud. Jadi, selain kosa kata dalam bahas jerman anda meningkat, anda juga akan dapat melafalkannya dengan baik. Selain itu, Aplikasi ini tidak hanya menyediakan pembelajaran bahasa Jerman saja tetapi Anda juga bisa belajar bahasa asing lainnya di aplikasi ini.

  1. FluentU

Selanjutnya adalah aplikasi FluentU. Desain pada aplikasi ini seperti aplikasi memrise, aplikasi ini menyediakan puluhan video video yang menjelaskan mengenai bahasa Jerman. Video ini tentunya langsung dari penutur asli atau orang Jerman asli.

Sehingga, anda bukan hanya mendapatkan cbagaimana cara menulis dan membaca, anda juga akan diajarkan bagaimana cara melafalkan kosakata dalam bahasa jerman.

Aplikasi ini dapat anda unduh pada google play store ataupun apple store.

  1. Learn German Offline

Selanjutnya adalah Learn German Ofiinle. Sesuai dengan namanya, aplikasi belajar Bahasa Jerman ini dapat anda gunakan tanpa harus mengaktifkan data seluler anda atau dapat digunakan secara offline.

Pada aplikasi Learn German Offline, terdapat ribuan kosa kata yang dapat Anda hafalkan. Jika dihitung hitung, terdapat 2000 kosa kata dalam bahasa german yang ada dalam aplikasi Learn German ini. Kosa kata ini merupakan kosakata yang sering digunakan dalam sehari hari.

Aplikasi Learn German Offline dapat anda unduh secara gratis melalui perangkat android Anda. Meskipun aplikasi ini tersedia secara offline, namun fitur yang ditawarkan juga tak kalah dengan aplikasi belajar Bahasa Asing yang hanya dapat diakses ketika online.

 

  1. DW Learn German – A1, A2, B1 dan Placement Test

Selanjutnya adalah aplikasi DW Learn German. Aplikasi ini menyediakan banyak sekali fitur, diantaranya adalah dapat belajar melalui tahapan atau level yang bisa disesuaikan.

Aplikasi ini menyediakan berbagain level dari mulai level pemula maupun level menengah bagi anda yang pernah mempelajari bahasa jerman sebelumnya. Dengan alikasi ini Anda juga dapat belajar bahasa jerman melalui video, audio, lembar latihan soal. Anda juga dapat mempelajari geografi menggunakan tata Bahasa Jerman.

  1. Duolingo

Bagi anda yang sudah sering mempelajari bahasa asing dengan menggunakan aplikasi, anda pasti sudah tidak asing dengan apliaksi ini, yakni Duolingo. Aplikasi ini adalah salah satu aplikasi yang sangat populer untuk mempelajari bahasa asing termasuk bahasa jerman.

Aplikasi ini didesain seperti sedang bermain game, ditambah dengan level level yang membuat anda semakin terpacu untuk mempelajari bahasa jerman. Apliaksi ini juga mengajarkan anda empat komponen dalam berbahasa yakni mendengarkan, menulis, membaca dan berbicara dalam bahasa jerman.

Anda dapat mengunduh aplikasi Duolingo secara gratis di Google play Store maupun Apple Store.

  1. Mondly – Belajar Jerman Gratis

Aplikasi yang terakhir adalah aplikasi Mondly, aplikasi ini adalah salah satu aplikasi yang sangat populer untuk mempelajari bahasa asing termasuk jerman.

Aplikasi ini cocok bagi anda yang ingin mempelajari bahasa jerman dari awal sebagai pemula karna aplikasi ini mengajarkan banyak kosa kata penting dan cara membuat kalimat dalam bahasa jerman.

Fitur pembelajaran yang ditawarkan adalah dari belajar membaca, menulis, berbicara dan mendengar hingga pelajaran grammar dalam bahasa jerman. anda akan merasakan sensasi belajar seperti privat karna akan didampingi oleh penutur profesional

Beberapa kelebihan dari aplikasi ini adalah :

  • Audio yang jernih
  • Membuat kalimat dengan frasa
  • Terdapat peringkat, sehingga anda dapat mengevaluasi hasil belajar anda

Mondy Belajar Bahasa Jerman dapat anda unduh secara gratis di Google Play Store ataupun Apple Store. Namun jika anda ingin mendapatkan fitur yang lebih profesional, anda dapat mengaktifkan fitur dan membayar harga langganan.

Untuk menguasai bahasa jerman tentunya membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Diperlukan proses yang panjang untuk menjadi ahli dalam suatu bidang. Yang anda perlukan adalah konsistensi dan sifat rajin untuk mempelajarinya setiap hari.

Semoga artikel ini dapat membantu anda untuk mendapatkan aplikasi belajar bahasa jerman. selamat mencoba!

Also Read

Leave a Comment