
jpnn.com – BANDUNG – Persib Bandung unggul 1-0 di babak pertama laga melawan Persija Jakarta, pada pekan ke-17 Super League, di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore.
Empunya stadion unggul berkat gol cepat dari Beckham Putra pada menit ke-5.
Setelah gol itu, laga makin enak ditonton lantaran Persija bermain terbuka berupaya menyamakan kedudukan.
Pada laga ini, Pelatih Persib Bojan Hodak memainkan susunan pemain langganannya.
Live Streaming Persib Vs Persija & 11 Larangan yang Wajib Anda Tahu
Mistar gawang dijaga oleh Teja Paku Alam, dengan pengawalan oleh Julio Cesar dan Patricio Matricardi.
Lini pertahanan, Hodak memasang duet Timnas Indonesia, Thom Haye dan Marc Klok yang juga bertindak sebagai kapten.
Ingat! Hari Ini Bukan Cuma Persib Vs Persija
Eliano Reijnders dan Alfeandra Dewangga turun membantu pertahanan klub berjuluk Maung Bandung itu.
Sementara itu, Berguinho dan Beckham Putra dipasang di sisi sayap kanan dan kiri. Untuk lini depan diserahkan kepada top skorer sementara Persib, Uilliam Barros.
Andrew Jung dan Luciano Guaycochea tak ada dalam daftar susunan dikarenakan cedera, sementara Saddil Ramdani absen karena sanksi bermain yang diterimanya di laga sebelumnya. (mcr27/jpnn)
Persib Bandung Memakan 7 Korban, Persija Jakarta Baru 5
Daftar Susunan Pemain Persib Bandung vs Persija Jakarta: Persib Bandung:
Teja Paku Alam (PG); Julio Cesar, Patricio Matricardi, Kakang Rudianto; Eliano Reijnders, Alfeandra Dewangga, Thom Haye, Marc Klok (C); Berguinho, Beckham Putra, Uilliam Barros
Subs: Adam Przybek, Fitrah Maulana, Robi Darwis, Febri Hariyadi, Achmad Jufriyanto, Adam Alis, Al Hamra Hehanussa, Frans Putros, Zulkifli Lukmansyah, Federico Barba, Ramon Tanque
Persija Jakarta:Carlos Eduardo (PG); Rizky Ridho (C), Jordi Amat, Thales Lira, Dony Tri Pamungkas, Bruno Tubarao; Hanif Sjahbandi, Allano, Sousa; Maxwell, Eksel Runtukahu
Subs: Hafizh Rizkianur, Andritany Ardhiyasa, Ilham Rio Fahmi, Witan Sulaeman, Gustavo Franca, Arlyansyah Abdulmanan, Alan Cardoso, Hansamu Yama, Aditya Warman, Rayhan Hannan, Gustavo Almeida