KitaTekno.com – Cara Menghapus File Yang Tidak Bisa Dihapus Di Android. Sering kali kita mendapati ruang pada memori kita penuh karena terlalu banyak file. Hal tersebut tentunya mengganggu anda dalam menjalankan aplikasi bukan?. Namun terkadang, ketika kita ingin membebaskan memori, muncul notifikasi bahwa file tersebut tidak dapat dihapus. Sebenarnya ada beberapa penyebab mengapa file di Hp atau ponsel anda tidak dapat dihapus.
Cara Menghapus File Yang Tidak Bisa Dihapus Di Android
Beberapa penyebabnya adalah karena :
- File Corrupt atau rusak sehingga file tidak dapat atau sulit dihapus.
- Sistem tidak mengizinkan, hal ini disebabkan kerena file dianggap sangat penting oleh sisitem, sehingga jika dihapus akan menghambat kinerja ponsel. Bisa jadi Filetersebut dilindungi agar kinerja ponsel anda tidak terganggu.
- Fileyang akan dihapus merupakan data dari aplikasi yang sedang digunakan, sehingga tidak dapat dihapus. Dalam artian lain, File tersebut sedang dalam status sedang aktif, sehingga file tersebut tidak dapat dihapus
- File tersebut sudah terinfeksi virus. File yang terinfeksi virus biasanya sulit untuk dihilangkan. File seperti ini biasanya dapat menggangu kinerja ponsel anda sehingga perlu dihilangkan.
Beberapa penyebab diatas adalah alasan mengapa file dalam ponsel anda tidak dapat dihapus. Untuk file yang dilindungi sistem bersifat mutlak tidak bisa diihapus, karena jika dihapus akan berdampak fatal pada handphone anda.
Namun jika file yang ingin anda hapus adalah file yang rusak ataupun file yang terserang virus, Kitatekno akan membagikan tips & trick untuk menghapus file yang tidak dapat dihapus untuk membebeskan ruang pada memori ponsel anda. Berikut beberapa cara yang dapat anda lakukan :
Hapus melalui komputer atau laptop anda
Cara ini dapat anda lakukan untuk menghapus file yang tidak dapat anda hapus di ponsel anda. Anda cukup menghubungkan ponsel anda dengan kabel usb kemudian izinkan laptop anda untuk mengakses data pada ponsel, selanjutnya cari file yang ingin anda hapus kemudian delete file tersebut.
Menggunakan aplikasi pembersih bawaan dari ponsel
Ponsel terbaru yang dikeluarkan tahun 2022 biasanya telah dilengkapi dengan aplikasi pembersih atau cleaner, sehingga anda dapat lansgung membuka aplikasi tersebut dan cari fitur bersihkan sampah.
Menggunakan Aplikasi pihak ketiga : SD Card Cleaner
Jika cara diatas tidak dapat anda lakukan, anda dapat mencoba menghapus file dengan bantuan aplikasi pihak ketiga. Cara menggunakannya adalah dengan :
- Pertama-tama download dan install aplikasi SD Card Cleaner terlebih dahulu pada ponsel anda
- Setelah itu, buka aplikasinya dan tekan tombol START
- Tunggu proses analisa file yang ada di ponsel anda
- Kemudian pilih folder yang ada file yang akan anda hapus, lalu check list file yang ingin kalian hapus.
- Selanjutnya akan muncul comment box notifikasi, pilih ok
- File yang ingin anda hapus telah terhapus
Back Up File dan Format
Jika cara-cara diatas tidak dapat anda lakukan, maka langkash terakhir adalah dengan memback up file seluruh file anda dalam sd card eksternal ataupun pada komputer. Pertama-tama selamatkan seluruh data yang tidak ingin anda hapus. Kemudian lakukan format secara keseluruhan pada ponsel anda. Hal ini tentu akan membuat file yang tidak terpakai dan sulit terhapus akan terhapus.
Itulah beberapa cara yang dapat anda lakukan untuk menghilangkan atau menghapus file yang sulit untuk di hapus di ponsel android anda. Semoga tulisan ini membantu anda untuk menghapus file dalam ponesl anda ya! Selamat mencoba!