KitaTekno.com – Mengunci Aplikasi Di HP Xiaomi. Anda adalah pengguna HP Xiaomi dan ingin mengunci aplikasi di HP anda? Caranya sangat mudah sekali. Anda tidak perlu menggunakan aplikasi tambahan untuk mengunci aplikasi anda.
Ketika ponsel atau HP kita sedang dipinjam atau digunakan orang lain, sering kali kita merasa tidak nyaman jika orang tersebut membuka aplikasi kita bukan? Xiaomi memiliki fitur tersendiri untuk menjaga privasi penggunanya.
Fitur yang dinamai “App Lock” atau “Kunci Aplikasi” dirilis untuk membatasi akses aplikasi pada handphone Xiaomi. Anda dapat menguncinya dengan menggunakan pola garis, pin angka ataupun password. Dengan mengaktifkan fitur ini anda tidak perlu khawatir akan privasi anda.
Ada beberapa manfaat yang anda dapatkan dari mengunci aplikasi anda.
Manfaat dari mengunci aplikasi anda adalah :
- Menjaga privasi file yang anda miliki di handphone
- Mengamankan transaksi anda, terlebih jika anda memiliki e-wallet ataupun M-Banking pada handphone Anda
- Menjaga Handphone anda dari penyalahgunaan
- Mengontrol andak anda supaya tidak membuka aplikasi tertentu
- Dan lain sebagainya
Cara Mengunci Aplikasi Di HP Xiaomi pada Menu Setelan
- Pertama tama buka menu setting atau setelan pada ponsel anda
- Selanjutnya pilih menu Setting aplikasi
- Berikutnya pilih opsi kunci aplikasi
Selain dengan cara diatas, cara untuk mengaktifkan App Lock Xiaomi dengan menu pengaturan aplikasi terlebih dahulu.
Cara Mengunci Aplikasi Di HP Xiaomi pada Pengaturan Aplikasi
- Pertama-tama bukalah menu setelan atau setting pada handphone xiaomi Anda
- Selanjutnya pilih menu aplikasi atau APL
- Selanjutnya anda pilih opsi Kunci Aplikasi, dan nyalakan fitur hidupkan kunci aplikasi.
- Selanjutnya akan muncul beberapa pilihan pengamanan dari pola, pin, maupun sandi. Anda dapat memilihnya sesuai dengan keinginan anda.
- Pola berarti menghungkan gambar minimal 4 titik
- PINberarti memasukan angka minimal 4 digit
- Sandiberarti mengombinasikan karakter dan angka.
- Setelah metode pengamanan dipilih, maka Anda akan diberikan kembali opsi untuk menambahkan Akun Mi atau Mi Account. Sebelum melanjutkan anda harus memiliki akun Mi terlebih dahulu. Langkah ini dibutuhkan agar anda dapat memulihkan kunci aplikasi jika anda
- Berikutnya silahkan anda daftarkan akun Mi anda, namun jika anda ingin mengaturnya nanti, anda dapat memilih opsi nanti
- Berikutnya adalah anda memilih aplikasi mana yang ingin anda kunci
- Aplikasi anda telah berhasil terkunci
Cara Mengembalikan Aplikasi yang Dikunci Seperti Semula
Jika anda ingin menonaktifkan fitur App Lock, maka anda dapat melakukan langkah langkah dibawah ini :
- Pertama-tama bukalah menu setelan atau setting pada handphone xiaomi Anda
- Selanjutnya pilih menu aplikasi atau APL
- Selanjutnya anda pilih opsi Kunci Aplikasi, anda akan diminta untuk memasukkan sandi, pin atau pola yang anda tetapkan untuk mengunci aplikasi
- Berikutnya matikan fitur pengunci aplikasi
- Jika anda kebingungan untuk mencari aplikasi atau fitur menu App Lock, anda dapat menggunakan fitur search untuk membantu anda.
Kesimpulan
Cara mengunci aplikasi di HP Xiaomi cukup mudah. Jika anda ingin mengunci aplikasi melalui menu setelan hanya perlu melakukan langkah berikut: pergi ke menu Setting > Setting Aplikasi > Kunci Aplikasi > Selesai
Jika anda ingin mengunci aplikasi melalui menu aplikasi : buka menu setting > pilih atau Aplikasi > Kunci Aplikasi > tetapkan sandi, pin atau pola > daftarkan akun Mi > Pilih Aplikasi yang ingin dikunci > Selesai
Untuk mengunci aplikasi pada handphone xiaomi mudah sekali bukan? Anda dapat langsung mengikuti langkah langkah diatas untuk menguncinya. Dengan mengikuti langkah diatas, privasi anda terjamin akan terlindungi dari bahaya.
Jika anda bukan pengguna handphone xiaomi namun anda ingin mengunci aplikasi anda agar privasi anda terjaga, anda dapat menggunakan aplikasi bantuan pihak ketiga yang dapat anda unduh dan install di Google Play Store ataupun Apple Store bagi pengguna Apple.
Semoga artikel ini bermanfaat dan membantu anda untuk mengunci aplikasi pada handphone xiaomi anda ya. Selamat mencoba!